Semua serba online. Konveksi kaos juga harus ikut online. Kalau dulu kamu mesti datang ke lokasi konveksi untuk pesan kaos. Sekarang kamu bisa pesan kaos dengan online. Ingin tahu langkah-langkahnya? Yuk, kita simak info berikut ini. 

Chat Langsung dengan Tim SKJ

Ini adalah cara paling mudah. Pesan kaos cukup chat dengan tim SKJ di WA 081216111400. Kamu masih amatir atau sudah berpengalaman dapat pakai cara yang sama. 

Bagi yang masih amatir, tim SKJ akan tanya-tanya untuk konfirmasi seperti apa kaos yang kamu mau. Inti pertanyaannya adalah jenis atau desain kaos, bahan dan warna, jumlah, sablon atau bordir dan waktu kaos mau diapakai. 

Baca juga: Bahan Kaos yang Adem 

Setelah semua jawaban ini diterima, tim SKJ akan beri penawaran harga dan lama waktu pengerjaan. Kalau belum cocok kamu bisa tawar kok. 

Kalau yang sudah berpengalaman, saat chat biasanya langsung sampaikan detil pesanan. Contoh, "Kak, mau pesan kaos oblong, jumlah 75 pcs, lengan pendek, bahan combed 24S, sablon dua lokasi, mau dipakai tanggal sekian. Kira-kira harga berapa ya?" 

Setelah itu tim SKJ akan kasih penawaran harga sesuai spesifikasi. Atau kalau untuk memastikan, biasanya customer kalau diminta untuk share gambar desain. 

Jumlah Pemesanan

Konveksi SKJ memang lebih mengutamakan customer dengan pemesanan jumlah besar. Minimal pemesanan biasanya di 50 pcs. Sementara untuk bahan-bahan tertentu yang murah minimal pemesanan lebih besar di 100 pcs. 

Kalau kamu pesan dalam jumlah besar, 100 pcs ke atas, kamu bisa dapat harga lebih murah dari harga minimal order. Itulah keunggulan pesan kaos di konveksi. Semakin besar jumlahnya, semakin murah harganya.

Bahan dan Warna Kaos 

Kalau kamu belum tahu, bahan kaos bermacam-macam. Ada yang murah, ada yang sedang, dan ada yang mahal. Warnanya juga beranekaragam. 

Baca juga: Perhatikan Tiga Hal Ini Saat Pesan Kaos Sablon 

Dan meskipun judulnya pesan kaos dengan online, untuk soal bahan dan warna kaos ada baiknya tetap offline. Kami di SKJ siap beri solusi. 

Kamu bisa minta kirim potongan kain kaos dan warna yang kamu minta ke alamat kantor atau rumah. Atau kalau masih belum puas dan butuh ketemu kamu bisa buat janjian ketemu untuk lihat langsung potongan kain atau contoh kaos yang sudah jadi. 

Desain Kaos 

Yang dimaksud desain kaos di sini adalah jenis kaos dan desain sablon atau bordirnya. Sebagaimana kamu tahu, kaos ada yang jenis oblong dan berkerah. Ada yang lengan pendek, lengan panjang dan 3/4. Ada juga kaos yang pakai saku, pakai manset karet atau jenis lainnya. 

Sedangkan kalau desain sablon atau bordir berarti gambar atau tulisan yang bakal terlihat di kaos. 

Untuk masalah desain kaos ini jangan cemas kalau kamu kesulitan gambar. Tim SKJ akan bantu desainkan. Setelah selesai, desain akan dishare. Lalu akan kami konfirmasi apakah desain sudah sesuai atau belum. 

Waktu Kaos Mau Dipakai

Secara pengerjaan, 100-200 pcs kaos bisa kami selesaikan dalam waktu 5 hari. Tapi ini tergantung dengan load pekerjaan dan ketersediaan bahan. 

Ada customer pesan kaos dalam jumlah besar (lebih dari 500 pcs). Pesanan ini bisa kami selesaikan dalam waktu lima hari. Tapi ini pesanan dalam kondisi khusus. 

Wajarnya, butuh waktu 10-14 hari untuk 100 pcs. Waktu ini sudah termasuk menunggu giliran pengerjaan,  proses pengadaan  barang, sablon, jahit, QC dan packing. 

Harga dan Pembayaran

Saat harga sudah disepakati, proses produksi tidak bisa otomatis berjalan. Butuh uang muka terlebih dulu. Karena untuk beli bahan butuh uang. 

Jumlah uan muka yang mesti dibayarkan adalah 50% dari total biaya produksi. Sedangkan pelunasannya bisa dibayarkan bersamaan dengan serah terima barang. 

Itu tadi info tentang cara pesan kaos dengan online. Kalau ada yang masih belum jelas bisa tanya lewat comment atau chat dengan tim SKJ di WA 081216111400. 

Terima kasih sudah mampir dan baca. Ketemu lagi di info-info berikutnya.